Minggu, 19 Februari 2012

Keperkasaan Aspac Masih Berlanjut



Denpasar - Dell Aspac Jakarta melanjutkan catatan terkalahkan yang sudah mereka bukukan sejak Seri III di Palembang. Berhadapan dengan Satya Wacana Angsapura Salatiga, Aspac menang 93-52.

Pada pertandingan yang berlangsung di GOR Merpati Denpasar, Sabtu (18/2/2012), Aspac langsung tancap gas di kuarter pertama. Mereka mencetak 20 angka pada kuarter tersebut setelah sebelumnya unggul 17-0 atas Satya Wacana. Kebuntuan Satya Wacana baru pecah ketika Eko Nasution berhasil mencetak angka.

James Pimpin Heat Bekuk Cavaliers



Cleveland - Untuk ketiga kalinya, LeBron James kembali ke kandang Cleveland Cavaliers sejak pindah ke Miami Heat. Meski terus dicemooh suporter tuan rumah, James tetap tampil oke dan memenangkan Heat dengan skor 111-87.

Dalam pertandingan di Quicken Loans Arena, Cleveland, Sabtu (18/2/2012) pagi WIB, James menyumbangkan 28 poin untuk Heat. Dwyane Wade menambahkan poin, sementara Chris Bosh membukukan double-double dengan 16 poin dan 12 rebound.

Spurs Taklukkan Clippers, Nets Redam Bulls

Los Angeles - San Antonio Spurs berhasil mengalahkan tuan rumah LA Clippers 103-100 lewat overtime (OT), sementara New Jersey Nets meredam Chicago Bulls dan mengakhiri rentetan kekalahannya.

Pada pertandingan yang berlangsung Minggu (19/2/2012) pagi WIB, Gary Neal menjadi penyelamat Spurs lewat lemparan tiga angkanya di sisa 3,8 detik babak kedua, dan itu membuat pertandingan dilanjutkan dengan OT.