Sydney - Aprilia Yuswandari jadi satu-satunya pebulutangkis tunggal putri Indonesia yang berhasil lolos dari babak pertama. Di nomor tunggal putra, Simon Santoso berhasil melaju ke babak ketiga.
Firda dikalahkan pebulutangkis kualifikasi asal China Wang Lin secara tiga game 21-19 19-21 14-21 di laga babak pertama, Rabu (4/4/2012) siang WIB.
Firda dikalahkan pebulutangkis kualifikasi asal China Wang Lin secara tiga game 21-19 19-21 14-21 di laga babak pertama, Rabu (4/4/2012) siang WIB.
Senasib dengan rekannya, Febe juga menelan kekalahan dari Nichaon Jindapon (Thailand) dengan skor 18-21 13-21 20-22. Lindaweni Fanetro juga tak mampu berbuat banyak dengan takluk dari Sayaka Sato 21-18 24-22 21-18.
Dengan ini tunggal putri Indonesia tinggal menyisakan Aprilia Yuswandari seorang. Aprilia berhasil melewati hadangan wakil Jepang Eriko Hirose dengan tiga game 17-21 21-15 22-20.
Di partai lainnya, Simon lolos usai menang dari Ashton Chen Yong Zhao 21-9 21-14. Sebelumnya, unggulan ketiga ini mengalahkan pemain tuan rumah Joe Wu 21-8 21-13 di laga pembuka.
Setelah sama-sama memenangi laga perdananya, Sony Dwi Kuncoro dan Alamsyah Yunus akan saling berhadapan di babak kedua. Demikian juga dengan Taufik Hidayat yang berhasil lolos usai membuka kiprahnya dengan kemenangan atas Wesley Caulkett 21-12 21-14.
Nasib buruk diterima unggulan enam Tommy Sugiarto. Tommy langsung tersingkir setelah kalah dari Ji Hoon Hong 15-21 9-21.
Kabar gembira dari nomor ganda putri yang empat wakilnya sukses melewati rintangan pertama. Mereka adalah Vita Marissa/Nadya Melati, Suci Rizky Andini/Della Destiara Harris, Anneka Feinya Agustin/Nitya Krishinda Maheswari dan Meiliana Jauhari/Greysia Polii.
Sementara itu dari nomor ganda campuran hanya pasangan Muhamad Rijal/Debby Susanto saja yang lolos ke babak kedua usai menang 21-14 21-15 dari Aik Quan Tan.
Sukses ini tidak mampu diikuti oleh Fran Kurniawan/Shendy Puspa Irawati yang dikalahkan Shintaro Ikeda/Reiko Shiota 24-26 16-21 dan Hendra Setiawan/Vita Marissa usai dipaksa menyerah 18-21 19-21 oleh pasangan Thailand Sudket Prapakamol/Saralee Thoungthoungkam.
Sebanyak dua ganda putra berhasil lolos ke babak kedua. Markis Kido/Hendra Setiawan masih terlalu tangguh buat Mercedes Tin/Toan Trinh dengan kemenangan 21-6 21-10. Kemenangan mudah juga dipetik Alvent Yulianto Chandra/Hendra Aprida Gunawan atas Anthony Chang/Nicholas Ong 21-8 21-6.
( rin / din )
Sumber : http://us.sport.detik.com/
Tidak ada komentar:
Posting Komentar